100 Contoh Kalimat Perintah dan Pengertian Terlengkap

100 Contoh Kalimat Perintah dan Pengertian Terlengkap
Source: Google Image
Contoh Kalimat Perintah dan Pengertian Terlengkap - Kalimat dalam Bahasa Indonesia cukup banyak jenisnya. Jika pada pertemuan sebelumnya kita telah membahas tentang contoh dan pengertian kalimat majemuk maka pada kesempatan kali ini admin akan membahas tentang definisi kalimat perintah berikut dengan contoh-contohnya.

Kalimat Perintah

Kalimat perintah adalah kalimat yang di dalamnya terdapat makna perintah yang ditujukan kepada objek tertentu. Tentunya objek yang dituju adalah manusia adapun jika hewan maka hanya hewan-hewan tertentu saja. 

Pada dasarnya kalimat perintah dibagi menjadi beberapa jenis antara lain, kalimat perintah biasa, perintah ajakan, perintah larangan, perintah saran, dan perintah sopan. Untuk lebih jelasnya nanti akan kita bahas satu persatu. Namun sebelum itu mari kita cermati terlebih dahulu ciri-ciri kalimat perintah.

Ciri-ciri Kalimat Perintah

  1. Pada kalimat perintah terdapat intonasi yang meninggi pada bagian akhir kalimat.
  2. Kalimat perintah selalu diakhiri dengan tanda baca seru (!).
  3. Pola yang dipergunakan dalam kalimat perintah adalah pola inversi.
  4. Pada kalimat perintah biasanya menggunakan akhiran lah maupun kan.

Maka dari itu untuk lebih jelasnya mari kita bahas satu persatu jenis-jenis dari kalimat perintah.

Kalimat Perintah Biasa

Kalimat perintah biasa merupakan kalimat perintah yang isinya hanya perintah tanpa ada sisipan lainnya.

Contoh:

  1. Tutuplah jendela itu karena hari sudah mulai gelap!
  2. Janganlah kamu menjadi anak yang cengeng!
  3. Tidurlah sebelum hari larut malam!
  4. Siapkan aku makan siang!
  5. Titipkan hadiah itu pada ibu ketika engkau sampai dirumah!
  6. Belajarlah dengan sungguh-sungguh agar kelak menjadi orang yang berhasil!
  7. Bacalah doa sebelum mengerjakan ujian!
  8. Bersihkan debu yang menempel di meja kerjaku!
  9. Buanglah sampah pada tempatnya agar tidak terjadi banjir!
  10. Katakan padanya aku sudah bosan dengan semua ini!
  11. Dipersilahkan kepada Bapak Presiden untuk memberikan pidatonya!
  12. Pulanglah hari sudah mulai gelap!
  13. Kuncilah gerbang sebelum meninggalkan rumah!
  14. Berilah aku sedikit makananmu!
  15. Jadikan aku pacarmu!
  16. Tulislah artikel ini dengan baik agar bermanfaat bagi orang banyak!
  17. Bicaralah dengan sopan kepada orang tua!

Kalimat Perintah Ajakan

Kalimat perintah ajakan adalah kalimat yang berisi ajakan kepada seseorang maupun kelompok. Kalimat ajakan umumnya diawali dengan kata-kata yang bersifat ajakan misalnya ayo, mari, marilah.

Contoh:
  1. Ayo bersihkan bak mandi seminggu sekali agar tak menjadi sarang nyamuk!
  2. Mari bersama-sama kita dukung program pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat!
  3. Ayo jadikan Kota Metro sebagai Kota pendidikan!
  4. Ayo kita bekerja dengan sungguh-sungguh agar target dapat tercapai!
  5. Mari budayakan hidup sehat dengan konsumsi buah-buahan!
  6. Marilah kita jaga kebersihan lingkungan!
  7. Ayo berdoa agar Allah SWT segera mengabulkan doa kita!
  8. Mari kita berjalan dengan semangat agar cepat sampai puncak!


Kalimat Perintah Larangan

Kalimat perintah larangan adalah kalimat perintah yang berisi tentang larangan kepada objek untuk tidak melakukan sesuatu yang dilarang tersebut. Kalimat larangan biasanya identik dengan kata jangan di dalamnya. 

Contoh:
  1. Janganlah kamu mengulanginya lagi!
  2. Jangan membuang sampah sembarangan!
  3. Jangalah kita menyesali kejadian kemarin!
  4. Jangan berbicara sesuka hati!
  5. Jangan merokok di lingkungan ini!
  6. Jangan jadikan aku yang kedua!
  7. Jangan menyalip di tikungan ini!
  8. Jangan membawa senjata tajam!
  9. Jangan berenang di area ini!
  10. Janganlah engkau bersusah hati!
  11. Janganlah kamu membenci dia!
  12. Janganlah kamu membuang-buang waktu!
  13. Jangan berlari di dalam koridor!
  14. Dilarang bermain api di lokasi ini!
  15. Dilarang menghidupkan telepon genggam di pom bensin!
  16. Dilarang buang sampah di tempat ini!

Kalimat Perintah Saran

Kalimat jenis ini merupakan kebalikan dari kalimat larangan. Kalimat perintah saran berisi tentang perintah yang diutarakan dalam bentuk pemberian saran. Pada kalimat ini kata-kata yang sering digunakan adalah sebaiknya, seharusnya, dan lain-lain.

Contoh:
  1. Sebaiknya kamu belajar karena besok ujian!
  2. Sebaiknya kita semua berdoa untuk keselamatan mereka!
  3. Seharusnya semua ini kita jadikan pelajaran!
  4. Seharusnya engkau tidak melakukan kesalahan ini!
  5. Sebaiknya kamu menabung sejak kecil!
  6. Sebaiknya engkau kembalikan barang yang kau curi itu!
  7. Sebaiknya mereka berdiri di depan jalan!
  8. Sebaiknya engkau menjaga pola makan agar tidak gemuk!
  9. Sebaiknya ini semua dibicarakan dengan baik-baik!
  10. Seharusnya kita tidak mudah menyerah!
  11. Sebaiknya Ibu belikan barang itu adik!
  12. Sebaiknya kau cuci mobil sebelum ayah pulang!

Kalimat Perintah Sopan

Kalimat perintah sopan adalah kalimat perintah yang mirip dengan kalimat perintah biasa hanya saja dalam penyampaiannya lebih sopan dan intonasi lebih rendah. Biasanya kalimat ini menggunakan tambahan kata seperti mohon, tolong dan sebagainya.

Contoh:


  1. Mohon jangan membuat gaduh di lingkungan ini!
  2. Mohon kehadiran Bapak dan Ibu besok!
  3. Mohon tidak membuang sampah sembarangan!
  4. Tolong sampaikan kabar ini kepada Budi!
  5. Tolong kalian tetap menjaga kesehatan!
  6. Dimohon untuk orang tua siswa dapat menunggu di ruangan ini!
  7. Mohon berikan aku waktu dua hari lagi!
  8. Tolong pengendara motor harap tidak melintasi jalan ini!
  9. Dimohon untuk mahasiswa dapat mengembalikan buku di perpustakaan!
  10. Mohon agar tidak berisik di perpustakaan!
  11. Mohon bersabar karena semua masih dalam proses!
  12. Dimohon untuk tidak mencontek!
  13. Mohon menunggu di ruangan ini!
  14. Dimohon agar dapat melapor ke polisi jika melihat tersangka!
  15. Tolong berikan kami kemudahan!
  16. Tolong bukakan aku gerbang!
  17. Tolong izinkan aku menjenguknya!
  18. Tolong berikan aku kesempatan kedua!
  19. Tolong belikan aku nasi bungkus!
  20. Tolong kamu untuk tidak menyesalinya!

Nah itulah tadi contoh terakhir yang sekaligus mengakhiri perjumpaan kita pada kesempatan ini. Semoga artikel tentang Contoh Kalimat Perintah dan Pengertian dapat bermanfaat untuk sobat-sobat semua!

Related Posts:

0 Response to "100 Contoh Kalimat Perintah dan Pengertian Terlengkap"

Posting Komentar